Perbedaan Telat Haid dengan Hamil yang Perlu Diketahui


Perbedaan telat haid dengan hamil bisa diketahui melalui tanda gejala yang dialami, misalnya keluar bercak darah dan perubahan siklus menstruasi. 

Selain itu, tes kehamilan dengan tespek juga bisa membantu memastikan ada tidaknya kehamilan. Bagaimana cara tahu perbedaan telat haid dengan hamil?

Daftar Isi

Buka

Tutup

Apa bedanya bercak darah haid dan hamil?

Saya mau tanya, apa perbedaan darah haid dengan bercak darah tanda hamil?

Perdarahan implantasi adalah perdarahan atau bercak darah pada awal kehamilan yang sering dianggap sebagai darah menstruasi, terutama bila terjadi berdekatan dengan siklus menstruasi

Kasus perdarahan implantasi biasanya hanya terjadi pada sebagian kecil kehamilan, yakni sekitar 25 persen.

Perdarahan implantasi biasanya terjadi pada masa 6-12 hari setelah pembuahan, saat embrio menempel ke dinding rahim. Terkadang seorang wanita belum menyadari dirinya hamil dan menganggap perdarahan tersebut adalah menstruasi. 

Pada umumnya, perdarahan implantasi terjadi selama 1-3 hari. Berbeda dengan darah haid, perdarahan implantasi tidak terjadi terus menerus.

Misalnya, saat ini muncul bercak darah, lalu beberapa saat kemudian tidak muncul lagi sampai beberapa jam ke depan. Bisa juga, pagi muncul bercak, kemudian berhenti, dan muncul lagi pada sore hari.

Dijawab oleh dr. Vivi Kadarusman Tom

Cara mengetahui apakah sedang hamil atau tidak?

Mau tanya, saya seorang istri berusia 21 tahun. Beberapa bulan terakhir, saya telah mengalami telat haid dan paling lama di bulan ini sudah hampir 5 hari. Apa bisa dikatakan saya positif hamil atau memang hanya telat haid biasa?

Siklus menstruasi tiap wanita berbeda-beda. Panjang siklus menstruasi normal adalah 21-35 hari, dihitung dari hari pertama menstruasi bulan ini, hingga hari pertama menstruasi berikutnya. 

Siklus haid biasanya sama setiap bulannya, namun ada juga saat di mana haid datang terlambat. Untuk mengetahui, apakah itu tanda awal kehamilan atau bukan bisa dilakukan melalui tes kehamilan. Jika hasil tespek negatif mungkin bisa jadi terlambat haid.

Telat haid bisa disebabkan oleh hal berikut, di antaranya:

  • Stres. Ketika stres, hormon dan bagian otak yang bertugas mengatur siklus menstruasi, yaitu hipotalamus, akan terganggu. Selain itu, berat badan bisa naik atau turun secara drastis, yang juga dapat memengaruhi siklus menstruasi
  • Obesitas. Penambahan berat badan bisa memicu perubahan hormonal pada wanita. Penelitian menunjukkan bahwa wanita dengan indeks massa tubuh 25-30 atau lebih dari 30, memiliki risiko tinggi mengalami telat haid
  • Berat badan turun. Menstruasi terlambat kemungkinan dialami oleh wanita dengan gangguan makan, seperti anoreksia atau bulimia. Jika berat badan tidak ideal, fungsi tubuh akan terganggu dan ovulasi (proses salah satu indung telur untuk melepaskan sel telur) bisa terhenti
  • Hormon prolaktin berlebih. Telat haid dapat disebabkan oleh produksi hormon prolaktin yang tidak normal. Peningkatan hormon prolaktin ini dapat memengaruhi kinerja hormon lain yang berperan dalam proses menstruasi, yaitu estrogen dan progesteron
  • Alat kontrasepsi. Pil KB atau pil pencegah kehamilan mengandung hormon estrogen dan progestin yang mencegah indung telur melepaskan sel telur. Agar siklus haid kembali normal setelah berhenti mengonsumsi pil KB biasanya perlu waktu hingga enam bulan. Suntik KB hormonal lain juga dapat menyebabkan menstruasi terlambat
  • Sindrom ovarium polikistik. Kondisi kelainan pada hormon dan sistem metabolisme sehingga fungsi indung telur terganggu. Kondisi ini dapat menyebabkan menstruasi terlambat atau tidak menstruasi sama sekali, yang juga dapat memengaruhi kesuburan
  • Masalah tiroid. Kelenjar tiroid berfungsi mengatur metabolisme tubuh. Jika hormon ini tidak bekerja dengan baik, menstruasi pun bisa terganggu. Namun, masalah pada tiroid dapat ditangani dengan obat-obatan dan operasi. Menstruasi pun akan kembali normal setelah masalah tersebut diobati

Dijawab oleh dr. Ferdy

Apa penyebab telat haid tapi negatif?

Saya telat haid sudah 15 hari, tapi hasil tes pack negatif. Sebelumnya, saya tidak pernah telat haid karena setiap bulan selalu teratur. Apakah saya hamil? Kenapa hasil tespek negatif?

Jika sedang merencanakan kehamilan dan sekarang mengalami telat haid, maka ada kemungkinan bahwa telat haid tersebut terjadi karena kehamilan. Namun demikian, ketika hasil tespek menunjukkan negatif bukan berarti tidak hamil.

Artinya, masih ada waktu untuk menunggu sehingga bisa melakukan tespek kehamilan ulang. Oleh sebab itu, coba lakukan tespek kembali seminggu dari sekarang. 

Agar hasilnya lebih akurat, tes kehamilan bisa dilakukan di pagi hari karena kadar beta HCG tersebut berada dalam kadar yang paling tinggi.

Namun, apabila sudah telat haid dan hasil tespek kehamilan tetap negatif setelah menunggu beberapa minggu ke depan, maka bisa jadi memang bukan karena kehamilan. Penyebab telat haid bisa juga disebabkan oleh hal lain, seperti stres, kelelahan, ataupun kurang istirahat.

Dijawab oleh dr. Ahmad Muhlisin

Siklus menstruasi normal berkisar antara 21-35 hari, dengan rata-rata 28 hari, yang dapat dihitung dari hari pertama haid terakhir. 

Perubahan siklus haid bisa dipengaruhi oleh faktor-faktor tertentu sehingga dapat memanjang atau memendek, termasuk akibat fluktuasi hormonal dalam tubuh.

Ada banyak faktor yang mempengaruhi siklus menstruasi, antara lain:

  • Stress psikis/fisik
  • Aktivitas/olahraga berlebihan
  • Berat badan naik atau turun drastis
  • Perubahan gaya hidup atau diet berlebihan
  • Penggunaan alat KB/terapi hormonal lain
  • Kehamilan
  • Penyakit yang mempengaruhi sistem hormonal

Jika ingin memastikan kemungkinan hamil, maka bisa dicek dengan testpack. Tes kehamilan ini dapat dimulai dari hari pertama telat haid. Jika hasil tespek masih negatif, tes kehamilan dapat diulang seminggu kemudian. 

Pada dasarnya, cara kerja tespek kehamilan adalah mendeteksi adanya hormon kehamilan, yaitu hormon HCG dalam urine. Untuk hasil terbaik, tespek biasanya dilakukan menggunakan urine pertama yang keluar di pagi hari.

Bila setelah 2 minggu hasil tespek masih negatif, ada kemungkinan itu tidak disebabkan oleh kehamilan. Namun bisa terjadi akibat hal lain, seperti gangguan hormon, kelelahan, atau stress berlebihan.

Dijawab oleh dr. Felicia Ivanty

Artikel terkait

Pertanyaan lain yang sering diajukan