Telapak Kaki Panas, Apa Penyebab dan Cara Mengatasinya?


Telapak Kaki Panas

Klik link di bawah ini untuk mempermudah menemukan informasi yang mau kamu simak:

Buka

Tutup

Telapak kaki terasa panas, kesemutan, atau menebal? Meski kondisi itu umum terjadi, kamu juga perlu mewaspadainya apabila terjadi terus menerus karena mungkin saja itu gejala penyakit yang lebih serius dan memerlukan penanganan mendalam.

Gejala telapak kaki panas yang perlu diwaspadai

Telapak kaki sebagai anggota tubuh paling bawah yang cenderung banyak menahan beban dalam aktivitas sehari-hari tentu harus memiliki kekuatan ekstra. Namun, ketika telapak kaki terasa panas disertai dengan rasa nyeri seperti ditusuk jarum dan mati rasa yang terjadi secara berulang, maka hal itu perlu diwaspadai.

Rasa panas pada telapak kaki itu bisa terjadi pada siapa saja, tetapi umumnya dialami oleh mereka yang berusia di atas 40 tahun. Gejala telapak kaki panas bisa dimulai dari gejala yang ringan hingga berat. Kondisi itu pun bisa terjadi dalam jangka pendek (akut) maupun menyebabkan gejala kronis yang bersifat jangka panjang.

Penyebab telapak kaki panas apa saja?

Penyebab telapak kaki terasa panas yang juga disertai dengan rasa terbakar biasanya tidak terjadi karena infeksi virus bakteri, maupun luka, melainkan adanya masalah kesehatan.

Telapak kaki panas umumnya disebabkan oleh beberapa masalah berikut:

  • Neuropati perifer
  • Kerusakan saraf pada kaki
  • Saraf kejepit
  • Peradangan pembuluh darah
  • Gangguan peredaran darah
  • Rendahnya kadar hormon tiroid
  • Neuroma
  • Eritromelalgia
  • Kelainan darah
  • Dermatitis
  • Retensi cairan atau edema

Selain masalah kesehatan di atas, telapak kaki panas juga bisa terjadi saat menopause, kehamilan, pengobatan kemoterapi, kekurangan gizi utamanya vitamin B, diabetes, asam urat, penyakit ginjal kronis, dan konsumsi alkohol berlebihan. 

Selain itu, paparan logam berat, trauma, alergi, gigitan serangga, kegemukan, kelelahan, dan menderita penyakit menular seperti HIV/AIDS juga bisa menjadi penyebab telapak kaki terasa panas.

Telapak kaki panas, kapan harus ke dokter?

  • Rasa panas di kaki yang muncul mendadak terutama jika dicurigai terpapar toksin (racun)
  • Luka terbuka pada kaki yang tampak mengalami infeksi terutama jika menderita diabetes
  • Telapak kaki terasa panas terus menerus meski sudah melakukan pengobatan alami
  • Gejala telapak kaki panas makin menjadi intens dan terasa menyakitkan
  • Rasa panas atau nyeri semakin meluas ke anggota tubuh lainnya
  • Muncul rasa kebas atau mati rasa pada kaki terutama di malam hari

Jika mengalami gejala di atas, kamu bisa memeriksakan diri ke dokter untuk mendapatkan pengobatan lanjutan terutama jika tak kunjung membaik. Jangan abaikan gejala telapak kaki panas yang kamu rasakan agar tidak bertambah parah dan bisa segera mendapatkan pengobatan yang tepat.

Untuk penanganan awal terhadap telapak kaki yang terasa panas, kamu bisa mengonsumsi obat pereda nyeri seperti paracetamol atau ibuprofen yang dijual bebas tanpa resep dokter.

Mengatasi telapak kaki panas dengan cara alami

Munculnya rasa panas pada telapak kaki tentu membuat rasa tidak nyaman dan bisa mengganggu aktivitas sehari-hari. Namun, ada beberapa cara pengobatan dengan bahan alami bisa membantu meringankan rasa tidak nyaman pada kaki akibat telapak kaki terasa panas.

1. Kunyit dan jahe

Penggunaan kunyit yang merupakan akar tanaman berwarna kuning dikenal memiliki banyak khasiat sebagai obat tradisional, termasuk untuk menghilangkan gejala telapak kaki panas. Manfaat kunyit diyakini bisa melancarkan aliran darah dan membantu mengatasi peradangan.

Cara penggunaan kunyit adalah sebagai berikut:

  • Siapkan bubuk kunyit, lalu tambahkan air secukupnya hingga terbentuk pasta dan oleskan ke area kaki yang panas
  • Seduh bubuk kunyit dengan air panas hingga menjadi teh herbal dan minumlah 2-3 kali sehari hingga telapak kaki tidak lagi terasa panas

Selain kunyit, bahan alami lain yang bisa membantu meredakan rasa panas pada telapak kaki adalah jahe. Salah satu bumbu dapur ini dikenal memiliki sifat anti peradangan yang juga dapat membantu melancarkan peredaran darah.

Cara penggunaan jahe adalah sebagai berikut:

  • Bersihkan satu siung jahe, lalu haluskan dengan blender atau parutan
  • Campurkan sari jahe dengan minyak zaitun atau minyak kelapa
  • Oleskan dan pijat area telapak kaki panas dengan campuran bahan jahe

2. Air dingin dan air hangat

Untuk mengobati telapak kaki panas, kamu bisa lakukan dengan menggunakan air dingin. Cukup rendam telapak kaki terasa panas ke dalam air dingin selama beberapa waktu hingga rasa sensasi terbakar pada kaki menghilang.

Manfaat air dingin juga bisa membantu meredakan pegal pada kaki akibat terlalu banyak berjalan. Kamu bisa menuangkan air dingin ke dalam ember dan tambahkan es batu yang cukup banyak sehingga suhu air menjadi lebih dingin.

Namun, penggunaan air dingin sebagai salah satu cara pengobatan alami pada telapak kaki panas tidak boleh dilakukan pada penderita eritromelalgia. Air dingin justru dapat menyebabkan rasa panas di telapak kaki makin parah.

Selain air dingin, penggunaan air hangat juga bisa digunakan untuk mengatasi telapak kaki panas, terutama yang disebabkan oleh trauma, otot tegang, kelelahan, serta gangguan peredaran darah pada kaki. 

Manfaat air hangat bisa melancarkan sirkulasi darah dan mengendurkan otot kaki yang tegang apabila dilakukan dengan merendam kaki selama 10-15 menit ke dalam air hangat.

3. Vitamin B3

Penyebab telapak kaki panas juga bisa terjadi karena tubuh kekurangan vitamin B3. Oleh karenanya, kamu perlu meningkatkan asupan vitamin B3 untuk mengurangi keparahan masalah pada telapak kaki. Manfaat vitamin B3 juga dapat memperkuat sistem saraf dan membantu melancarkan peredaran darah pada area telapak kaki.

Untuk mendapatkan khasiatnya, kamu bisa mengonsumsi vitamin B3 atau memperbanyak asupan makanan yang kaya vitamin B3, seperti gandum utuh, sayuran hijau, kacang-kacangan, susu, yogurt, kacang tanah, dan telur. 

4. Pijat kaki

Tak hanya memberikan rasa nyaman, pijat kaki merupakan salah satu cara meningkatkan sirkulasi darah serta memberikan efek tenang dan rileks pada kaki. 

Lakukan pemijatan pada kaki di pagi atau malam hari sebelum tidur secara perlahan dan hindari penekanan yang terlalu kuat. Kamu juga dapat menggunakan minyak zaitun atau minyak kelapa untuk dibalurkan pada kaki.

5, Olahraga

Cara alami lain yang mudah dilakukan dan bisa membantu meredakan telapak kaki panas adalah dengan rutin olahraga. Selain membuat tubuh lebih sehat, manfaat olahraga juga dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah sehingga aliran darah menjadi lancar.

Kamu bisa berjalan santai tanpa alas kaki pada pijakan rumput yang lunak, batu besar lembut, atau pasir halus selama beberapa menit di pagi hari. 

Beberapa cara alami di atas mungkin bisa membantu mengurangi gejala telapak kaki terasa panas yang masih ringan dan selama beberapa waktu, tetapi untuk pengobatan lanjutan kamu perlu berdiskusi dan berkonsultasi ke dokter. 

Cara mencegah telapak kaki panas

Beberapa cara ini juga dapat membantu mencegah masalah telapak kaki panas:

  • Usahakan untuk memakai kaus kaki dan gunakan alas kaki yang nyaman
  • Beri waktu untuk kaki beristirahat setelah lelah seharian beraktivitas
  • Jika sudah duduk terlalu lama, usahakan untuk melakukan peregangan kaki
  • Lakukan terapi akupuntur atau fisioterapi untuk melancarkan aliran darah di kaki

Biaya fisioterapi bisa berbeda tergantung tujuan perawatan yang dijalani. Kamu bisa booking paket fisioterapi di HDmall.id dengan biaya fisioterapi yang terjangkau, mulai dari Rp47.000 untuk sekali kunjungan. 

Jika ada pertanyaan seputar paket fisioterapi, kamu bisa tanyakan ke tim customer service HDmall.id. Dapatkan pula promo fisioterapi di HDmall.id dengan harga terbaik sesuai dengan kondisi, budget, dan lokasi kamu.

Baca juga artikel lain seputar pemeriksaan kesehatan:

Referensi

Buka

Tutup