Behel Sapphire: Intip Kelebihan, Kekurangan, dan Harga Behel Gigi Ini


Behel Sapphire


Klik link di bawah ini untuk mempermudah menemukan informasi yang mau kamu simak:

Buka

Tutup

Behel sapphire merupakan jenis behel gigi yang terbuat dari bahan sebening kaca, mirip warna gigi. Selain membantu memperbaiki tampilan gigi tidak rata, behel sapphire juga memiliki beragam keunggulan yang penting untuk kamu pertimbangkan.

Agar tidak salah pilih behel gigi, yuk cari tahu dulu informasi lengkap seputar behel sapphire di artikel HDmall.id berikut ini.

Apa itu behel sapphire?

Behel sapphire adalah jenis behel gigi konvensional dengan fungsi dan cara kerja yang sama seperti behel metal maupun behel keramik. Namun, behel sapphire yang berasal dari bahan batu sapphire atau monocrystal dikenal memiliki warna bracket transparan menyerupai warna gigi.

Behel sapphire juga terbuat dari bahan yang kuat dan tahan lama sehingga awet digunakan. Selain itu, behel sapphire cukup mudah dibersihkan dan tidak meninggalkan bekas atau plak sehingga termasuk jenis behel gigi dengan perawatan yang tidak merepotkan. 

Penggunaan behel sapphire biasa digunakan oleh pasien berusia di atas 12 tahun dan orang dewasa dengan keseluruhan gigi permanen. Behel sapphire tidak disarankan bagi orang yang memiliki masalah kondisi sistemik tidak terkontrol maupun kerusakan jaringan penyangga gigi. 

Manfaat behel sapphire

Behel sapphire banyak digunakan untuk merapikan susunan gigi tidak rata serta menyelaraskan posisi rahang atas dan bawah yang tidak sejajar. Selain itu, fungsi behel gigi jenis sapphire juga dapat membantu memperbaiki fungsi kunyah dan tampilan senyuman yang lebih baik.

Umumnya, perawatan ortodonti dalam proses merapikan gigi dengan behel sapphire memakan waktu sekitar 1-3 tahun. Namun, lama tidaknya penggunaan behel gigi ini bisa bergantung dari seberapa parah kondisi gigi masing-masing orang.

Pemilihan jenis behel gigi yang tepat, termasuk penggunaan behel sapphire juga perlu disesuaikan dengan rencana perawatan dan biaya behel gigi itu sendiri. 

Proses pasang behel sapphire

Prosedur pemasangan behel sapphire sebenarnya sama seperti jenis behel gigi konvensional lainnya. Sebelum memulai proses pasang behel gigi, kamu harus berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter gigi. 

Dokter akan memeriksa kondisi gigi, kemudian dilanjutkan dengan proses rontgen gigi untuk melihat gambar gigi dan mulut secara lebih jelas. Hasil rontgen gigi juga akan dijadikan rujukan untuk menentukan apakah penggunaan behel sapphire cocok digunakan sesuai kondisi gigimu atau tidak.

Saat hari pemasangan behel gigi, dokter akan mengawalinya dengan proses pembersihan area mulut agar tidak ada sisa-sisa makanan atau plak yang masih menempel pada gigi.

Berikut ini proses pemasangan behel sapphire:

  • Dokter akan mengoleskan lem khusus pada permukaan gigi dan menempelkan bracket satu per satu di setiap gigi
  • Bracket yang sudah terpasang akan disambungkan dengan kawat, lalu direkatkan dari ujung kiri ke kanan
  • Area behel gigi juga akan disinari dengan laser khusus untuk memastikan agar bracket tidak lepas atau bergeser

Pada proses pasang behel gigi sapphire, kamu mungkin akan merasakan sedikit rasa nyeri atau seperti ada yang mengganjal. Akan tetapi, hal itu wajar terjadi dan kamu akan mulai terbiasa setelah beberapa hari pemakaian. 

Perawatan setelah pasang behel sapphire

Untuk memantau perkembangan perawatan gigi yang dijalani, setelah pasang behel gigi sapphire biasanya dokter akan meminta kamu melakukan kontrol rutin sekitar 2 minggu sekali. Hal ini bisa berbeda-beda pada tiap pasien.

Kamu juga akan diberitahukan cara merawat gigi dan behel sapphire selama pemakaian kawat gigi. Salah satunya dengan rajin menyikat gigi sehabis makan serta menggunakan benang gigi dan obat kumur untuk membersihkan area mulut dari sisa-sisa makanan yang mungkin terselip.

Kamu juga harus melakukan perawatan ekstra dengan memperhatikan jenis makanan dan minuman yang kamu konsumsi. Hindari makanan yang bersifat keras, berwarna, dan lengket selama pakai behel sapphire karena itu dapat dengan mudah memengaruhi tampilan behel gigi. 

Sama seperti pemakaian behel gigi konvensional lainnya, kamu mungkin akan diminta menggunakan retainer gigi setelah perawatan behel gigi tuntas dilakukan. Hal ini bertujuan untuk menjaga susunan gigi agar tetap rapi. 

Kelebihan dan kekurangan behel sapphire

Kelebihan behel sapphire

  • Mudah dibersihkan
  • Bahan kuat dan tidak mudah retak
  • Memiliki warna bening seperti gigi

Kekurangan behel sapphire

  • Menimbulkan rasa tidak nyaman di pipi atau gusi
  • Harga behel sapphire lebih mahal daripada behel metal maupun behel keramik
pilihan jenis behel gigi

Berapa biaya pasang behel sapphire?

Harga behel sapphire cukup bervariasi antara Rp4.600.000-Rp22.000.000. Harga behel sapphire sendiri memang lebih mahal daripada harga behel gigi konvensional lainnya. Meski begitu, behel sapphire memiliki bahan yang kuat dan tahan lama.

Segera booking paket behel sapphire di HDmall.id dan dapatkan promo khusus dari berbagai rekomendasi klinik gigi terdekat dengan harga terjangkau. Tersedia pula kemudahan cara pembayaran dengan program cicilan 12 bulan.

Untuk informasi lengkap seputar pemasangan behel gigi atau perawatan gigi lainnya, bisa kamu tanyakan ke customer service HDmall yang siap membantu memberikan pilihan paket yang sesuai dengan kebutuhan, budget, dan lokasi kamu.

Baca juga artikel lain seputar behel gigi:

Referensi

Buka

Tutup