Penyebab dan Cara Menghilangkan Kutil akibat Virus HPV


Kutil dapat terbentuk karena adanya benjolan di kulit akibat virus HPV yang bisa menular melalui kontak langsung saat hubungan seksual. Kutil bisa muncul di beberapa bagian tubuh, termasuk kulit wajah. Bagaimana cara menghilangkan kutil?

Daftar Isi

Buka

Tutup

Cara menghilangkan kutil di wajah

Usia sudah lanjut, saya mempunyai kutil di pipi dekat rahang. Saya sudah mencoba menghilangkannya dengan obat kutil tapi tidak ada hasilnya. Bagaimana cara menghilangkan kutil?

Hal yang pertama kali perlu dilakukan sebaiknya adalah memeriksakan kutil tersebut di dokter terdekat. Benjolan yang muncul pada usia lanjut sebaiknya diberikan perhatian khusus untuk menghindari tidak terdeteksinya benjolan atau tumor yang ganas.

Beberapa cara untuk menghilangkan kutil adalah penggunaan salep atau krim tertentu dan tindakan bedah atau pengangkatan kutil. Tentunya kutil yang diangkat bisa saja tumbuh kembali di tempat yang sama atau di tempat lain.

Dijawab oleh Tim Medis HDmall

Apakah kutil kelamin bisa menular ke pasangan?

Kutil saya sudah lama dan sudah menular ke istri. Saya selalu berhubungan dengan istri dari sebelum menikah, tapi mungkin cara berhubungan seks saya tidak sehat. Bagaimana cara mengatasi kutil saya dan istri?

Ada kemungkinan apa yang dialami adalah kutil kelamin atau kondiloma akuminata yang dapat disembuhkan dengan beberapa jenis terapi. Namun, jika kutil sudah sampai membesar, maka tindakan yang umumnya dilakukan untuk menghilangkan kutil adalah dengan prosedur pengangkatan kutil melalui operasi kecil.

Konsultasikan masalah kutil ke dokter kulit dan kelamin (SpKK), lalu ikuti petunjuk pengobatan dari dokter. Kutil kelamin memang bisa menular melalui kontak langsung atau bersentuhan saat hubungan seksual.

Dijawab oleh dr. Ahmad Muhlisin

Kutil adalah infeksi pada permukaan kulit yang ditandai dengan benjolan kecil, bertekstur kasar, berwarna pucat atau kecoklatan, serta terkadang terasa gatal dan sakit jika disentuh. 

Kutil disebabkan oleh human papillomavirus (HPV). Penyebaran virus HPV pada kutil dapat terjadi melalui kontak kulit ke kulit dengan penderita kutil atau penularan dari benda yang terkontaminasi.

Virus HPV bisa menyerang dan menyebabkan kelainan pada lapisan kulit sehingga memproduksi keratin lebih banyak dari yang dibutuhkan tubuh. Keratin merupakan protein penyusun rambut dan kuku. Kelebihan keratin ini akan menumpuk di permukaan kulit sehingga terbentuk tekstur kulit baru yang disebut kutil.

Namun penting untuk memastikan bahwa itu adalah benar kutil sebelum mengambil tindakan penanganan lebih lanjut. Saya menyarankan untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis kulit dan kelamin (SpKK) terdekat.

Dijawab oleh Tim Medis HDmall

Berapa biaya untuk menghilangkan kutil?

Saya memiliki kutil di hidung dan itu membuat saya sangat tidak percaya diri. Kira kira berapa biaya operasi pengangkatan kutil di wajah? Obat apa yang aman digunakan untuk menghilangkan kutil?

Keluhan bintik pada kulit bisa disebabkan karena banyak hal sehingga perlu dicari tahu lebih detail guna membantu mengidentifikasi kemungkinan penyebab munculnya kutil di wajah.

Metode pengobatannya sendiri akan didasari, mulai dari kapan bintik muncul, faktor yang mencetuskan timbulnya keluhan, faktor yang meringankan atau memperberat keluhan, ukuran kutil, serta gejala penyerta lainnya.

Hal yang harus dipastikan terlebih dahulu adalah apakah itu kutil atau bukan. Kutil (veruka vulgaris) bisa menyebabkan keluhan bintik pada kulit yang sewarna dengan kulit dan tidak gatal. 

Cara mengatasi kutil pada wajah bisa dilakukan dengan beberapa cara, seperti tindakan elektrokauter untuk mengangkat kutil yang bermasalah. Selain itu, pengobatan lain berupa tindakan laser CO2 juga bisa dilakukan. 

Akan tetapi, penggunaan obat kutil yang bersifat mengikis kutil tidak disarankan untuk mengatasi kutil yang berada di daerah wajah. Oleh karenanya, konsultasikan dengan dokter kulit dan kelamin (SpKK) demi mendapatkan penanganan yang tepat.

Kisaran biaya yang dibutuhkan untuk melakukan tindakan cauter dan laser bisa berbeda, tergantung ukuran kutil dan penggunaan alat yang tersedia. Namun, kamu bisa mendapatkan harga khusus untuk pemesanan paket perawatan kutil di HDmall.id.

Dijawab oleh Tim Medis HDmall

Artikel terkait

Pertanyaan lain yang sering diajukan