Review Tambal Gigi Susu di Wide Smile Dental Clinic untuk Atasi Gigi Berlubang pada Anak


Review Tambal Gigi Susu di Wide Smile Dental Clinic, tambal gigi anak

Ringkasan

Buka

Tutup

  • Walau tidak ada keluhan, lubang besar di gigi Almeera bikin ibunya menjadi khawatir. Akhirnya ia memutuskan untuk beli paket tambal gigi susu via HDmall.id dengan harga terjangkau;
  • Pengalaman tambal gigi susu kali ini berjalan lancar. Almeera tidak mengeluh nyeri atau ngilu, tapi sempat merasakan mual saat bahan tambalan dioleskan ke gigi;
  • Hasil tambal gigi susu membuat Almeera merasa lebih nyaman saat mengunyah;
  • Kamu juga bisa menjalani perawatan tambal gigi susu dengan membeli paket treatment melalui HDmall.id. Kunjungi link berikut untuk membeli paket perawatan gigi yang kamu butuhkan:
  • Bingung soal perawatan gigi anak? Tenang saja! Kamu bisa menggunakan fitur chat untuk berkonsultasi dengan apoteker kami secara gratis untuk menemukan paket perawatan gigi yang sesuai dengan kondisi, budget, dan lokasi kamu.

Masalah gigi berlubang pada orang dewasa saja tentu akan menyebabkan rasa tidak nyaman, apalagi pada anak-anak. Apalagi kalau dibiarkan, dikhawatirkan bisa bikin makanan rentan terselip dan lama-kelamaan memicu sakit gigi. Makanya, tambal gigi anak bisa jadi solusi yang tepat, seperti dalam review tambal gigi susu di Wide Smile Dental Clinic berikut ini.

Meskipun tidak ada keluhan, Mimi (panggilan Almeera untuk ibunya) tetap khawatir karena lubang pada gigi Almeera cukup besar. Akhirnya ia memutuskan untuk membawa Almeera ke dokter gigi untuk melakukan perawatan tambal gigi susu.

Almeera sempat merasa mual saat dokter memberikan obat tertentu yang menurutnya rasanya asam. Namun, hal ini cuma berlangsung sebentar dan lama-kelamaan kembali normal setelah treatment-nya selesai.

Review tambal gigi susu di Wide Smile Dental Clinic

Sebagai orangtua, turut andil dalam menjaga kebersihan dan kesehatan gigi anak itu menjadi hal yang penting. Soalnya, ini menjadi banyak penentu kehidupan anak. Mulai dari kebiasaan makan sampai kondisi kesehatannya secara keseluruhan.

Bayangin aja, kalau gigi anak sakit atau bermasalah, hal utamanya yang terganggu pasti kebiasaan makannya. Bisa aja dari yang makannya biasanya lahap, tiba-tiba jadi mogok makan. Belum lagi kalau ada rasa nyeri atau gak nyaman, duh bisa buyar semua deh.

Itu yang saya rasain waktu melihat ada lubang besar di giginya Almeera. Walaupun anaknya sih fine-fine aja, gak ada keluhan apa-apa, tapi tetap aja bikin khawatir. Takutnya kalau dibiarin, lubangnya makin besar, bikin makanan gampang nyelip, yang paling parah bisa bikin sakit gigi. 

Sekitar 6 bulan yang lalu, saya udah coba mengenalkan Almeera dengan dokter gigi pas kebetulan saya ada jadwal perawatan gigi. Awalnya jelas anaknya gak mau, katanya takut. 

Tentunya saya gak nyerah gitu aja. Perlahan-lahan saya edukasi dan bujuk secara terus-menerus, sampai minggu lalu saya ajak dia main ke tempat simulasi dokter gigi di salah satu mal kawasan Sudirman.

Emang bener ya, anak itu butuh contoh dan edukasi sambil bermain. Sejak main-main di sana, dia jadi mau untuk diajak ke dokter gigi.

Mumpung anaknya mau, saya langsung gercep cek-cek di Google cari klinik gigi terdekat yang menyediakan tambal gigi susu anak. Salah satu yang saya temukan adalah web HDmall.id, yang ternyata lumayan lengkap dan bekerja sama dengan beberapa partner klinik gigi.

Yang saya cari pertama kali adalah paket tambal gigi susu anak yang harganya terjangkau. Di web HDmall.id juga ada paket untuk anak-anak selesai treatment

Saya konfirmasi lebih lanjut ke nomor WhatsApp tim customer service HDmall.id, mereka langsung bantu saya menyelesaikan orderan sesuai kebutuhan saya. Semua yang saya tanyakan juga dijawab secara responsif sama mereka. Gak ada kurang, gak ada lebih. Semua pas.

Saya diarahkan ke Wide Smile Dental Clinic yang lokasinya cukup dekat dengan rumah. Rekomendasinya tepat sekali, sesuai dengan pengalaman yang saya rasakan. Dokter dan asistennya ramah untuk anak-anak, bikin Almeera berhasil ngalahin rasa takutnya ke dokter gigi untuk perawatan tambal gigi.

Foto sebelum Perawatan Tambal Gigi Susu di Wide Smile Dental Clinic

Ciri-ciri gigi berlubang pada anak

Lubang pada gigi susu sangat cepat berkembang dan seringnya tidak disadari. Ciri-ciri gigi berlubang pada anak diawali dengan warna kecokelatan pada permukaan gigi. Selain itu, anak juga kerap mengeluhkan makanan sering terselip di sela gigi.

Kalau sudah muncul tanda-tanda awal itu, orangtua harus mulai waspada. Sebaiknya sih langsung dibawa ke dokter gigi untuk dicek kondisinya. Jangan sampai dibiarin lama-lama dan akhirnya jadi berlubang deh.

Apakah gigi susu berlubang bisa ditambal?

Jawabannya tentu bisa banget. Justru, tambal gigi susu diperlukan dan sama pentingnya dengan tambal gigi permanen.

Lho, nanti kan gigi susunya juga bakal copot. Kenapa masih perlu ditambal?

Jadi gini, gigi berlubang jenis apa pun--mau gigi susu atau gigi permanen-- pasti lama-kelamaan bakal terasa gak nyaman kalau dibiarin, kan? Nah, perlu diketahui juga kalau gigi berlubang ini bisa jadi gerbang masuknya bakteri dan menyebabkan masalah gigi lainnya, loh.

Selain mempertahankan fungsi gigi, tambal gigi susu juga bisa bantu mencegah infeksi dan kerusakan gigi lebih lanjut. Kalau dibiarin, bisa ngefek ke gigi permanennya nanti juga, loh.

Prosedur tambal gigi anak

Saya bawa Almeera ke dokter gigi saat kondisi hatinya sedang happy. Suasana Wide Smile Dental Clinic yang bersih dan nyaman juga bikin dia gak takut selama di klinik. Malah dia masih bisa bergaya sana-sini sambil saya fotoin.

Pose di klinik Wide Smile Dental


Dokter dan asisten di sana juga baik dan ramah sekali. Almeera sama sekali ga takut waktu ketemu mereka. Malah jadi kayak diajak main simulasi dokter gigi aja gitu seperti sebelumnya.

Prosedur tambal gigi susu pada dasarnya sama seperti tambal gigi pada umumnya. Hal ini dilakukan dengan mengisi celah pada gigi berlubang dengan bahan tertentu, biasanya menggunakan bahan komposit yang lebih adaptif dan natural warnanya.

Selain itu, fungsi tambal gigi susu juga bertujuan untuk:

  • Mencegah lubang semakin besar dan dalam
  • Mencegah infeksi gigi akibat gigi berlubang
Proses Tambal Gigi Susu di Wide Smile Dental Clinic

Dari yang saya lihat, proses tambal gigi itu diawali dengan berkumur-kumur dengan air yang disediakan, lalu lanjut proses pengolesan bahan tambalan ke area gigi yang berlubang. Almeera kelihatannya enjoy aja nih selama perawatan, malah masih sempat ngobrol-ngobrol sama dokter dan asistennya.

Tindakan Tambal Gigi Anak di Wide Smile Dental Clinic

Apakah tambal gigi susu terasa sakit?

Sebelum ke dokter gigi, saya sempat baca beberapa informasi di deskripsi paket. Salah satunya tentang efek samping tambal gigi susu yang mungkin terjadi, yaitu:

  • Nyeri ketika mengunyah
  • Gigi ngilu atau sensitif
  • Reaksi alergi lokal terhadap bahan tambalan
  • Infeksi
  • Peradangan pada pulpa gigi (pulpitis)

Syukurlah, Almeera gak ngeluh apa-apa selama tambal gigi. Tapi memang dia sempat kelihatan mual seperti mau muntah pada saat dokter memberikan bahan tambalan. Katanya agak asam. Hahaha.

Namun, rasanya cuma sebentar sih. Setelah coba ditenangkan dan diyakinkan kalau efeknya cuma sebentar, semua kembali normal lagi.

Seperti apa hasil tambal gigi susu?

"Enak deh giginya udah gak bolong lagi," begitu kata Almeera pas keluar dari ruangan dokter. Dia kelihatan happy, ternyata emang diem-diem ngerasa ga nyaman karena giginya berlubang.

Foto bersama dokter di Wide Smile Dental Clinic


Sebelum pulang, dokter mengajak Almeera untuk rajin menyikat gigi 2 kali sehari biar giginya bersih dan bebas dari kuman penyebab gigi berlubang. Selain itu, jangan makan yang keras-keras atau manis seperti permen terlalu banyak, biar gak bikin giginya bolong lagi.

Almeera juga dikasih souvenir sikat gigi yang ada mainan mobil-mobilannya. Wah, gimana gak makin happy anaknya. Proses mengunyah makanan juga jadi lebih enak karena udah gak ada lagi makanan yang terselip.

Puas sekali treatment perawatan gigi anak di sini. Sesuai dengan ekspektasi saya, fasilitas dan pelayanan klinik sangat memadai. Berkat rekomendasi tim customer service HDmall.id juga yang responsif, anak saya jadi mempunyai pengalaman baik dengan dokter gigi. Dipertahankan, ya!

Rekomendasi artikel dari HDmall.id