Scaling Gigi Anak, Bagaimana Prosedur dan Manfaatnya?


scaling gigi anak

Klik link di bawah ini untuk mempermudah menemukan informasi yang mau kamu simak:

Buka

Tutup

Kalau kamu menganggap perawatan gigi seperti scaling gigi hanya boleh dilakukan oleh orang dewasa, itu salah besar. Anak-anak juga perlu melakukan perawatan gigi

Rutin melakukan scaling gigi justru sangat baik untuk mengatasi timbunan plak pada gigi sejak dini. Ketimbang dibiarkan terus-menerus, karang gigi pada anak malah bisa memicu sakit gigi hingga gusi berdarah di kemudian hari.

Apa itu scaling gigi?

Scaling gigi adalah prosedur perawatan gigi yang dilakukan untuk membersihkan plak dan karang gigi yang mungkin terselip di sela-sela gigi bagian atas maupun bawah, bagian terdalam gigi, hingga bagian garis gusi.

Karang gigi sendiri dapat terbentuk akibat endapan sisa makanan yang terselip di sela gigi dan kemudian mengeras. Timbunan plak yang sudah telanjur mengeras umumnya sulit dibersihkan hanya dengan menyikat gigi biasa. 

Selain membersihkan plak dan karang gigi, beberapa manfaat scaling gigi adalah:

  • Mencegah bau mulut;
  • Mencegah sakit gigi;
  • Menghindari infeksi gusi;
  • Menurunkan risiko gigi tanggal;
  • Menjaga kebersihan gigi dan gusi.

Kenapa anak harus melakukan scaling gigi?

Tak hanya orang dewasa, perawatan scalling ini juga penting untuk semua usia, termasuk anak-anak yang biasanya suka mengonsumsi makanan manis, seperti permen, cokelat, susu, ataupun es krim.

pentingnya scaling gigi


Scaling gigi pada anak perlu dilakukan untuk membersihkan plak dan karang gigi yang tidak selalu bisa diatasi hanya dengan menyikat gigi saja. 

Bila tidak segera diatasi, hal ini dapat memicu sejumlah masalah gigi anak, seperti:

  • Gigi berlubang;
  • Radang gusi;
  • Kerusakan gigi.

Itulah kenapa diperlukan perawatan scaling gigi yang dapat membersihkan plak dan karang gigi, terutama di sela-sela gigi yang sulit dijangkau dengan sikat gigi biasa.

Mulai usia berapa anak boleh scaling gigi?

Pada dasarnya, perawatan scaling gigi berlaku bagi orang dewasa maupun anak-anak. Karang gigi sendiri biasanya muncul setelah si kecil sudah memiliki gigi susu lengkap, sekitar usia 2-7 tahun. 

Jika sudah ada karang gigi yang menempel di sela gigi, ada baiknya untuk berkonsultasi dulu dengan dokter gigi anak dan mulai membiasakan anak kontrol rutin ke dokter gigi. Namun, perawatan gigi ini biasanya baru direkomendasikan bagi anak-anak yang sudah memasuki usia 12 bulan ke atas.

Seberapa sering anak boleh scaling gigi?

Secara umum, scaling gigi biasa dilakukan 6 bulan sekali atau 2 kali dalam setahun. Namun, ada pula yang memerlukan perawatan scalling lebih sering.

Untuk membantu mengurangi risiko penumpukan plak dan karang gigi, pastikan anak rajin membersihkan gigi sehabis makan. Selain sikat gigi secara teratur 2 kali sehari, ajarkan anak juga untuk berkumur dan menggunakan dental floss agar kebersihan gigi tetap terjaga.

Metode scaling gigi

Ada 2 metode scaling gigi, yaitu:

1. Scaling gigi manual

Metode pembersihan untuk menghilangkan plak dan karang gigi ini dilakukan dengan alat genggam berupa scaler dan kuret. Caranya melalui gerakan dan tumpuan alat yang diterapkan di area permukaan gigi di mana terlihat adanya penumpukan plak dan karang gigi. Biasa digunakan pada pasien dengan masalah gigi sangat sensitif.

2. Scaling gigi dengan ultrasonic scaler

Metode scaling gigi ini bekerja menggunakan scaler ultrasonik dengan ujung logam bergetar yang digerakkan perlahan untuk mengangkat plak dan karang gigi di seluruh area permukaan gigi. Biasa digunakan pada pasien dengan jumlah plak dan karang gigi yang sudah menumpuk dan keras.

Bagaimana prosedur scaling gigi pada anak?

Proses scaling gigi pada anak akan sama dengan orang dewasa, yaitu:

  • Anak diminta untuk berbaring dan berkumur terlebih dahulu
  • Dokter akan mulai memeriksa rongga gigi dan mulut secara menyeluruh
  • Dokter dapat memberikan anestesi guna mengurangi rasa tidak nyaman pada anak selama scalling (bila diperlukan);
  • Plak dan karang gigi akan dibersihkan secara perlahan dengan alat ultrasonic scaler;
  • Anak diminta untuk berkumur-kumur guna membilas sisa plak dan karang gigi yang sudah dibersihkan;
  • Sebagai perawatan tambahan, dokter mungkin akan memoles gigi dengan pasta gigi khusus (polishing) untuk melindungi gigi anak;
  • Bila perlu, dokter gigi dapat meresepkan antibiotik untuk diminum selama beberapa hari guna mempercepat penyembuhan.

Meski seringkali menyebabkan rasa tidak nyaman, prosedur scaling gigi anak biasanya berlangsung singkat sekitar 15-20 menit karena karang gigi yang terbentuk umumnya masih sedikit. 

Bedanya dengan dokter gigi umum, dokter gigi anak biasanya akan menghadirkan suasana yang lebih menyenangkan selama tindakan berlangsung. Hal ini bertujuan supaya si kecil merasa lebih nyaman dan tidak takut menjalani prosedur scalling maupun perawatan gigi lainnya.

prosedur scaling gigi


Mau scaling gigi anak, apa yang perlu dipersiapkan?

Kemunculan plak dan karang gigi umumnya tidak disadari di awal dan jarang menimbulkan gejala. Untuk memastikan bahwa prosedur scaling gigi diperlukan, maka dokter gigi akan melakukan pemeriksaan kondisi gigi dan mulut terlebih dahulu.

Persiapan lain sebelum scaling gigi adalah:

  • Makan dan minum yang cukup;
  • Menyikat gigi dan berkumur;
  • Hentikan konsumsi obat sebelum scaling gigi;
  • Informasikan bila memiliki alergi terhadap obat bius atau obat tertentu.

Selain itu, berikan pemahaman pada anak secara sederhana seperti apa prosedur dan manfaat scaling gigi. Jika memungkinkan, para orang tua juga dapat memberi contoh dengan melakukan scaling gigi terlebih dahulu sehingga anak memiliki gambaran bagaimana prosedur scaling gigi itu. 

Apakah scaling gigi bisa dilakukan sendiri di rumah?

Alat scaling gigi atau scaler mungkin tersedia di pasaran, tetapi penggunaannya tidak boleh sembarangan. Alat scaler dengan ujung yang sangat tajam dapat membahayakan dan melukai gusi anak jika digunakan dengan cara yang salah.

Ketidakmampuan menggunakan alat scaling gigi secara mandiri di rumah juga bisa secara tidak sengaja justru mendorong karang gigi ke arah bawah garis gusi. 

Oleh karena itu, alangkah baiknya untuk melakukan prosedur scaling gigi di dokter gigi yang tentunya sudah ahli dan dapat memberikan rasa aman dengan hasil yang efektif.

Perawatan pasca scaling gigi

Setelah scaling gigi, anak bisa kembali beraktivitas seperti biasa. Hindari untuk mengonsumsi makanan atau minuman apapun setidaknya 30-60 menit pasca scalling. Setelahnya, pilih makanan yang bertekstur lembut dan mudah dikunyah selama beberapa hari. 

Setelah selesai melakukan perawatan scaling gigi, anak mungkin akan merasakan ngilu pada gigi (gigi sensitif) serta adanya ketidaknyamanan pada mulut, tetapi hal itu wajar terjadi. 

Seiring waktu, gejala tersebut akan mereda dengan sendirinya. Jika mengalami gigi sensitif atau ngilu, gusi bengkak, maupun efek samping lainnya, kamu bisa berikan obat pereda nyeri atau obat kumur. 

Kamu juga bisa tanyakan hal tersebut ke dokter gigi untuk memastikan tidak ada risiko komplikasi setelah prosedur scaling gigi pada anak. 

Selain itu, ajak anak untuk rajin bersihkan gigi dengan sikat gigi dan pasta gigi berflouride, berkumur, dan menggunakan benang gigi (dental floss) untuk membersihkan sisa makanan di sela-sela gigi. 

Di mana anak dapat melakukan scaling gigi?

Para orang tua bisa mengajak anak untuk mengunjungi dokter gigi umum maupun dokter gigi anak (Sp. KGA). Bedanya, dokter gigi anak memiliki spesialisasi khusus untuk menangani masalah gigi dan mulut anak.

Dengan dokter gigi anak, kamu bisa menanyakan banyak hal seputar pertumbuhan gigi anak, mulai usia bayi hingga remaja. 

Kamu juga enggak perlu khawatir karena dokter gigi spesialis anak cenderung lebih lihai menangani anak-anak, sehingga si kecil akan merasa nyaman dan tidak takut ketika memasuki ruang praktik.

Jika kamu ingin melakukan scaling gigi pada anak dengan dokter gigi umum, pastikan dokter tersebut memang sering menangani masalah gigi anak, ya.

Berapa biaya scaling gigi?

Tidak ada yang lebih indah daripada melihat si kecil tersenyum lebar dengan memperlihatkan giginya yang putih dan sehat. Maka dari itu, jangan biarkan giginya ternodai dengan karang gigi, apalagi sampai menimbulkan masalah gigi yang mengganggu.

Nah, kamu enggak perlu bingung lagi jika ingin melakukan scaling gigi pada anak. Tinggal klik HDmall dan langsung pilih paket scaling gigi yang tersedia. Biaya scaling gigi di HDmall tentunya terjangkau, mulai dari Rp135.000 untuk satu kali perawatan.

Selain itu, kamu bisa pilih paket perawatan gigi anak lainnya di HDmall.id: Mulai dari pemeriksaan gigi, cabut gigi, tambal gigi, hingga perawatan saluran akar khusus untuk anak-anak. Tim customer service kami siap membantu memilihkan paket perawatan yang sesuai dengan kebutuhan, budget, dan lokasi kamu.

Baca juga artikel lain seputar perawatan gigi:

Referensi

Buka

Tutup

  • Healthline. Teeth Scaling: What You Need to Know. (https://www.healthline.com/health/dental-and-oral-health/teeth-scaling). 26 November 2018.
  • Healthfully. How to Safely Remove Plaque From Children’s Teeth. (https://healthfully.com/489233-how-to-safely-remove-plaque-from-childrens-teeth.html). 13 Juni 2017.
  • Pediatric Dental Clinic. Tartar on Kids Teeth. (http://dentalhealthcenter.com/conditions/tartar-childrens-teeth-dentistry-nj/).
  • Dayton Dental Smiles. The Details of Dental Scaling. (https://www.daytondentalsmiles.com/blog/the-details-of-dental-scaling/)
  • Stanford Medicine Children's Health. A Child's First Dental Visit Fact Sheet. (https://www.stanfordchildrens.org/en/topic/default?id=a-childs-first-dental-visit-fact-sheet-1-1509)