Ringkasan
Tutup
Tutup
- Anggini tidak pede dengan gigi atas yang maju dan gigi bawah cenderung berantakan. Makanya ia ingin merapikan gigi dengan perawatan behel gigi;
- Dibandingkan jenis behel lainnya, behel metal memiliki harga yang lebih terjangkau sehingga cocok dengan budget. Bahannya juga lebih kokoh dan cocok untuk mengatasi masalah gigi yang kompleks;
- Menurut Anggini, pengalaman pasang behel metal kali ini tidak terasa sakit saat pemasangan. Hanya saja mulai terasa sakit setelah pakai behel, efek cabut gigi di awal;
- Hasil pemasangan behel metal memuaskan. Anggini berharap semoga hasilnya bisa bikin giginya rapi maksimal dan kembali percaya diri;
- Kamu juga bisa menjalani pemasangan behel metal dengan membeli paket treatment melalui HDmall.id. Kunjungi link berikut untuk membeli paket perawatan gigi yang kamu butuhkan:
- Bingung soal pemasangan behel metal? Tenang saja! Kamu bisa menggunakan fitur chat untuk berkonsultasi dengan apoteker kami secara gratis untuk menemukan paket perawatan gigi yang sesuai dengan kondisi, budget, dan lokasi kamu.
Gak pede dengan posisi gigi depan maju atau tidak beraturan? Pasang behel jadi solusinya. Tak perlu keluar biaya mahal, ada jenis behel metal yang tetap bisa merapikan gigimu dengan baik. Seperti cerita Anggini kali ini yang ingin berbagi review pasang behel metal di A+ Dental Care berikut.
Anggini lebih mempersiapkan diri dengan pengalaman cabut gigi, karena menurut dokter memang dibutuhkan agar pergerakan gigi jadi lebih optimal. Menurutnya, proses pemasangan kawat gigi tidak terasa sakit. Rasa nyerinya baru terjadi saat behel sudah terpasang, efek cabut gigi.
Hasil pasang behel metal memang belum kelihatan. Anggini tak sabar ingin cepat melihat giginya lebih rapi berkat pakai behel.
Review pasang behel metal di A+ Dental Care
Gak mudah untuk memutuskan pakai behel di tengah opini orang-orang yang bilang: pasang behel itu sakit, pakai behel bikin senyum jelek, ngapain pakai behel kalau makan jadi repot dan bla bla bla lainnya.
Tapi gimana dong. Aku merasa udah cape banget sama gigi 😁 Gigi depanku rasanya terlalu maju, ditambah lagi dengan gigi bawah yang tidak beraturan. Kira-kira udah 2 tahunan lah gak pede dengan kondisi gigiku ini.
Sejak itu, aku inisiatif pengin pakai behel deh. Seenggaknya biar gigiku lebih rata dan jadi lebih pede kalau senyum atau ngobrol dengan orang lain.
Ada banyak jenis behel yang tersedia. Setauku ada behel metal, behel keramik, behel sapphire, behel transparan (invisalign), dan behel self ligating. Setiap bahan behel punya kelebihan dan kekurangan masing-masing.
Pilihanku jatuh ke behel metal. Alasannya simpel sih, lebih murah hehe. Dari jauh-jauh hari udah nyiapin budget dan menurutku pakai behel metal sudah cukup untuk ngewujudin keinginanku ngerapiin gigi.
Selain harganya lebih terjangkau, kelebihan behel metal dibandingkan jenis behel lain menurutku antara lain:
- Warna karet behel bisa digonta-ganti, lebih fashionable
- Bisa merapikan gigi dengan masalah gigi yang kompleks, seperti gigi menonjol (tonggos), gigi menumpuk, atau gigi tumbuh miring atau tidak sejajar
- Bahannya kokoh dengan daya tahan tinggi
Memang sih, dibandingkan behel keramik atau sapphire, behel metal lebih keliatan alias mencolok. Tapi buatku ga masalah. Toh, temen-temenku yang pakai behel metal juga biasa aja, kok. Dari segi penampilan masih oke lah.
Rencana pakai behel metal ini kan harus sesuai budget, ya. Makanya aku mau cari-cari promo behel metal dulu, siapa tau bisa dapat harga murah tapi tetap hasilnya bagus dan tepercaya.
Searching promo behel metal di Google, muncul rekomendasi HDmall.id di paling atas. Baru tau banget nih sama website yang satu ini, ternyata di dalamnya ada banyak klinik, jenis perawatan, dan promo-promo yang bikin mata langsung ijo 🤑
Emang sih, ini pertama kalinya tau HDmall.id. Sempet antara yakin atau gak yakin mau booking pasang behel online di HDmall.id. Kayak takut kalau harga yang dicantumin di situ cuma iklan doang, diem-diem ada biaya yang ngumpet dan ditagih belakangan.
Bermodalkan yakin aja, ternyata bener aja promonya bener asli ada. Bukan yang cuma iklan aja, soalnya harga yang ditagihin ke saya tuh sesuai dengan yang ada di website.
Setelah liat-liat harga pasang behel metal, pilihanku jatuh di A+ Dental Care. Aku pilih klinik itu karena ternyata pembayarannya bisa dicicil pake kartu kredit. Udah ga ada alasan lagi nih gak pakai behel gara-gara harga mahal, perawatan jadi ringan karena bisa pakai cicilan. Mantap.
Tim customer service HDmall.id langsung fast respond bantu aku booking-in jadwal dengan klinik A+ Dental Care. Aku sekalian beli rontgen gigi juga, tapi di klinik berbeda karena di A+ Dental Care belum nyediain paket rontgen panoramic.
Pesan paket treatment via HDmall.id tidak ada kendala sama sekali. Tim customer service HDmall.id baik dan sabar, bener-bener ngebantu aku buat amanin slot di 2 klinik sekaligus. Sampai akhirnya aku bisa dapatin voucher buat nanti ditunjukkin ke klinik sebelum perawatan.
Gak bisa berkata apa-apa lagi, pokoknya semuanya mantul. Waktu proses pemasangan behel di A+ Dental Care, dokternya friendly dan sabar banget ngadepin aku yang sempet takut waktu mau cabut gigi. Akhir treatment malah sempet foto bareng dokternya. Asik banget orangnya!
Apa fungsi behel metal?
Kawat gigi atau behel adalah salah satu metode perawatan gigi yang digunakan untuk memperbaiki susunan gigi tidak rapi. Bisa dilakukan mulai anak berusia 13 tahun maupun orang dewasa. Tapi, anak-anak perlu konsul dulu dengan dokter gigi untuk menentukan bisa atau tidaknya menjalani perawatan behel gigi.
Fungsi behel metal yang paling utama adalah merapikan gigi. Tindakan ini cocok buat orang-orang yang punya masalah berikut:
- Gigi tumpang-tindih atau terlalu penuh
- Ada jarak atau celah antar gigi
- Gigi atas dan bawah tidak saling mengatup (ada jarak atau terlalu maju/mundur)
- Rahang tidak sejajar, sehingga proses menggigit jadi sulit
Buat yang masalah giginya lebih kompleks, biasanya lebih disarankan pakai behel metal karena lebih 'tahan banting'. Namun, keputusan ini tentunya tergantung penilaian dokter setelah pemeriksaan gigi.
Dokter juga akan menilai riwayat penyakit yang dimiliki pasien. Pemasangan behel metal gak bisa dilakukan kalau pasien mengalami kondisi berikut:
- Jaringan penyangga gigi rusak
- Masih ada gigi susu atau giginya belum permanen
- Usia pasien di bawah 13 tahun
- Punya penyakit sistemik yang tidak terkontrol
Proses pemasangan behel metal
Udah dari jauh-jauh hari mempersiapkan diri buat pasang behel metal. Orang-orang sih banyak yang nakutin, katanya sakit lah, ngilu lah, bikin makan jadi gak enak lah, dll.
Dari aku sendiri emang lebih ke nyiapin mental aja sih. Bukan gara-gara kata orang yang bilang kalau pasang behel itu sakit, tapi lebih siapin mental soalnya aku bakal tindakan cabut gigi 😁
Sebetulnya gak semua orang yang mau pakai behel pasti akan dicabut giginya. Lagi-lagi, tergantung kondisi gigi pasien. Kalau dokter menilai perlu dilakukan cabut gigi, ya tentu akan dilakukan. Alasannya supaya pergerakan gigi jadi lebih optimal dan gigi makin rapi nantinya.
Klinik A+ Dental Care terletak di Kemayoran, Jakarta Pusat. Lokasi persisnya ada di Jl. Cempaka Baru Timur, gak jauh dari SMA 44 Jakarta. Di seberangnya ada Alfamart gang Cempaka Baru, bisa melipir sebentar kalau mau jajan. Hehe.
Dari depan, klinik ini dipenuhi nuansa biru turquoise-putih. Tampak clean dan nyaman, sampai ke dalam klinik pun tone warnanya sama. Bagus banget, aku suka sama suasananya.
Apalagi waktu ketemu sama resepsionis di depan, ramah dan friendly banget. Ditanyain mau perawatan apa, aku bilang udah booking paket pasang behel atas nama Anggini. Proses klaimnya gampang poll, cuma dicek sebentar trus langsung masuk ke ruang perawatan. Gak antre sama sekali.
Senengnya lagi, kali ini aku ditangani sama dokter cewek yang super cantik, berhijab, dan friendly bukan main. Dokternya sabar banget nenangin aku yang ngaku kalau deg-degan mau pakai behel. Antara deg-degan, tapi penasaran dan gak sabar juga sih pengin liat penampilan baruku nanti.
Sebelum tindakan, dokter lihat hasil rontgen panoramic yang udah aku bawa. Lalu nanyain keluhannya apa, sambil dilihat kondisi gigi, rahang, dan gusi. Ternyata benar nih, ada 2 gigi yang harus dicabut. O ow....
Proses pemasangan behel metal diawali dengan scaling untuk membersihkan karang gigi. Rasanya sempet ngilu aja sih, tapi cuma sebentar. Setelah itu, baru cabut gigi dan mulai proses pasang behel.
Mulanya, dokter menempelkan bracket satu persatu ke semua gigi. Kawat gigi direkatkan ke bracket bersamaan denga karet behelnya. Karena masih awal, aku gak milih mau warna karet behel apa, yang penting pakai behel aja dulu deh.
Setelah behel metal terpasang di bagian tengah permukaan gigi, behel disinari dengan laser khusus. Hal ini bertujuan supaya behel metal menempel dengan kuat dan gak gampang lepas.
Pakai behel sakit enggak, sih?
Pengalaman pasang behel metal ini buatku gak sakit, sih. Paling cuma agak ngilu waktu di-scaling gigi aja. Selama pemasangan behel gak sakit sama sekali.
Kecuali sesudahnya, baru deh tuh terasa sakit. Tapi sakitnya lebih ke bekas cabut giginya aja sih. Namanya ada gigi yang diangkat alias bolong, wajar lah ya terasa nyeri. Semoga gak lama-lama deh sakitnya.
Anjuran dan pantangan setelah pakai behel metal
Keputusan pakai behel metal udah aku pertimbangin matang-matang. Hal ini penting loh, menilai kelebihan dan kekurangan setiap jenis behel supaya hasilnya nanti maksimal dalam merapikan gigi.
Setelah kawat gigi terpasang, jangan lupa dirawat dengan baik, ya. Jangan sampai nih udah bersakit-sakit ria pakai behel, hasilnya gak efektif gara-gara perawatannya asal-asalan.
Nih, aku kasih beberapa contekan dari dokter tentang perawatan setelah pakai behel metal, yaitu:
- Hindari makan makanan keras
- Hindari berkumur terlalu keras (untuk melindungi area gigi yang baru dicabut)
- Jangan mainin gumpalan darah di lokasi cabut gigi pakai lidah atau tangan
- Pilih makan atau minuman yang dingin (jangan yang panas)
Yang gak kalah penting, jangan lewatin jadwal kontrol behel sesuai anjuran dokter.
Berapa lama pakai behel metal?
Lama penggunaan behel metal tergantung dari kondisi pasien. Umumnya, jenis behel ini dipakai selama 1-3 tahun, tergantung kerumitan gigi pasien.
Hal ini cuma bisa diketahui atau ditentukan saat kontrol behel. Makin baik kamu merawat behel gigi dan rajin kontrol, makin bagus juga pergerakan gigimu. Artinya, pakai behel metal juga gak bakal lama-lama.
Harga behel metal di HDmall.id
Perubahan di gigi pasca pakai behel metal belum terlalu kelihatan. Mungkin nanti dilihat lagi waktu jadwal kontrol, sekitar bulan depan, mudah-mudahan mulai ada pergerakan gigi, ya.
Baru sekali perawatan di A+ Dental Care, tapi pelayanannya bagus banget. Timnya baik dan friendly pokoknya. Nih, dokternya sampai mau loh foto-foto sama pasiennya setelah tindakan. Love!
Harga behel metal di A+ Dental Care jadi makin terjangkau dengan pesan lewat HDmall.id. Dengan harga di bawah 2 juta, kamu udah dapat jasa pemasangan behel metal rahang atas dan bawah, scaling gigi rahang atas dan bawah, dan konsultasi.
Adanya HDmall.id ini jadi jawaban buat orang-orang yang mau perawatan tanpa memakan waktu banyak. Puass banget karena aku booking di HDmall.id lebih cepat, praktis, dan bisa bayar pakai cicilan.
Semoga makin banyak lagi promonya dan lebih mantap lagi untuk membantu orang-orang yang mau treatment lewat HDmall.id. Honest review ini langsung aku share dan rekomendasikan ke temen-temenku biar pada pakai HDmall.id kalau mau perawatan.
Udah ada rencana mau pakai behel metal atau perawatan gigi lainnya seperti aku? Langsung cari paketnya dan booking aja. Kalau masih ragu atau ada pertanyaan, tanyain langsung ke tim customer service HDmall.id lewat WhatsApp ya!