Review Cabut Gigi di Klinik Tooth Signature, Lancar dan Hemat Berkat HDmall!


Ringkasan

Buka

Tutup

  • Dalam kondisi pakai behel, Nita disarankan untuk melakukan perawatan cabut gigi untuk memundurkan giginya. Tanpa pikir panjang, Nita langsung pesan paket cabut gigi dengan harga terjangkau melalui HDmall;
  • Menurut Nita, pengalaman cabut gigi kali ini berjalan lancar, meski menyebabkan sedikit nyeri dan rasa kebas di bibir setelah cabut gigi;
  • Hasil cabut gigi memuaskan dan sesuai harapan. Hanya tinggal menunggu pemulihan rasa kebas akibat efek anestesi;
  • Kamu juga bisa menjalani perawatan cabut gigi dengan membeli paket treatment melalui HDmall. Kunjungi link berikut untuk membeli paket perawatan gigi yang kamu butuhkan:
  • Bingung soal cabut gigi? Tenang saja! Kamu bisa menggunakan fitur chat untuk berkonsultasi dengan apoteker kami secara gratis untuk menemukan paket perawatan gigi yang sesuai dengan kondisi, budget, dan lokasi kamu.

Bagi orang yang ingin pasang behel, beberapa di antaranya diharuskan cabut gigi sesuai dengan kebutuhan. Biasanya, hal ini dilakukan untuk memberi ruang agar posisi gigi rapi selama pakai behel. Namun, pernah dengar review cabut gigi yang dilakukan saat pakai behel?

Itu yang Nita rasakan. Mungkin kedengarannya agak sulit dijalani. Menurut Nita, proses cabut gigi saat pakai behel menyebabkan rasa nyeri dan kebas di bibir. Efek samping cabut gigi ini masih tergolong ringan karena terbantu dengan anestesi lokal yang diberikan sebelum treatment.

Hasil cabut gigi tampak oke. Berkat dokter yang terampil, proses cabut gigi berjalan lancar, padahal dilakukan saat pakai behel yang tentunya butuh effort lebih besar untuk mencabut gigi.

Review cabut gigi di Tooth Signature

Sebetulnya saya sudah direkomendasikan oleh dokter gigi untuk cabut gigi sejak pertengahan kontrol behel. Hal ini dilakukan untuk memundurkan gigi supaya proses perapian gigi semakin optimal.

Namun, memang waktunya belum sempat-sempat. Sampai tiba waktunya terakhir kali kontrol behel, akhirnya saya membuat jadwal cabut gigi secepatnya.

Sejak awal tahu HDmall, saya sudah terbiasa pesan paket perawatan lewat platform kesehatan ini.

Salah satu alasannya karena HDmall bekerja sama dengan Klinik Tooth Signature, tempat biasanya saya kontrol behel. Saya enggak perlu repot-repot lagi untuk cari klinik untuk cabut gigi.

Dibandingkan ke klinik langsung, pesan perawatan via HDmall bikin saya enggak harus repot keluar rumah. Tinggal cari perawatan yang diinginkan, chat customer service, lalu sampaikan jadwal perawatan yang kita inginkan.

Tim CS bakal buat janji dengan pihak klinik, lalu kita tinggal datang sesuai jadwal. Buat yang enggak mau capek ngantre, wajib banget booking treatment via HDmall. Dijamin tanpa pakai antre atau nunggu lama. Hemat waktu plus hemat tenaga.

Salah satu keuntungan lain yang bisa didapatkan kalau pesan via HDmall adalah harganya yang terjangkau. HDmall ini sering banget kasih diskon yang menurut saya lumayan banget.

Contohnya, beli paket cabut gigi di Klinik Tooth Signature via HDmall bisa dapat harga 285ribuan saja. Padahal, harga normalnya 400ribuan. Biaya cabut gigi ini bahkan sudah termasuk konsultasi dengan dokter. 

Jadi, kita benar-benar tinggal datang ke klinik gigi untuk perawatan, tanpa harus ngeluarin biaya lagi. Kecuali kalau ada treatment tambahan, tentu ada biaya lain yang harus dikeluarkan, ya.

Sebelum beli paket perawatan gigi, kita bisa baca dulu apa saja yang termasuk dan tidak termasuk dalam paket. Semua sudah lengkap tertera di deskripsi produk yang ada di website HDmall

Di situ juga sudah dilengkapi informasi seputar hal-hal yang perlu dipersiapkan sebelum treatment, risiko efek samping, bahkan sampai lokasi klinik yang sudah ada link google mapsnya. 

Masih ada yang kurang jelas? Tanyakan saja ke tim CS-nya saat pemesanan.

Prosedur cabut gigi

Enggak ada persiapan sebelum cabut gigi yang harus dilakukan. Namun, dari yang saya baca di website HDmall, pasien dianjurkan untuk makan dan minum yang cukup sebelum perawatan.

Ternyata, hal ini penting banget karena setelah cabut gigi, biasanya kita diminta untuk tidak makan atau minum dulu. Tunggu dulu beberapa saat supaya area sekitar gigi yang baru saja dicabut terasa lebih nyaman tanpa terkena gesekan atau paparan makanan maupun minuman.

Selain itu, jangan lupa juga untuk menyikat gigi terlebih dahulu, ya. Ini juga penting untuk memudahkan dokter gigi memeriksa dan melakukan tindakan. Enggak cuma pasiennya saja yang nyaman, dokter pun juga nyaman saat melakukan cabut gigi.

Pada dasarnya, proses cabut gigi saat pakai behel sama seperti cabut gigi pada umumnya. Bedanya, mungkin agak sedikit rumit karena gigi yang akan dicabut terhalang oleh behel.

Supaya ada gambaran, kira-kira begini proses cabut gigi saat pakai behel di Klinik Tooth Signature:

  • Karena saya pakai behel self ligating, dokter gigi membuka kunci bracketnya terlebih dahulu, lalu mengeluarkan kawat gigi;
  • Setelah itu, biji bracket yang menempel pada gigi yang mau dicabut mulai dilepas;
  • Dokter gigi bakal menyuntikkan anestesi lokal di bagian depan dan belakang gusi. Hal ini bertujuan supaya pasien merasa nyaman dan tidak terlalu sakit saat giginya dicabut;
  • Dokter gigi mulai melakukan proses cabut gigi;
  • Di akhir proses, dokter gigi memasang kembali kawat gigi dan memberikan karet yang baru.

Setelah cabut gigi, saya enggak merasa ngilu, sih. Rasanya lebih ke nyeri dan kebas sampai ke bibir.

Menurut saya, efek samping cabut gigi ini masih tergolong ringan karena terbantu dengan anestesi lokal yang diberikan sebelum treatment. Jika efek sampingnya terus berlanjut, jangan segan untuk konsultasi dengan dokter gigi yang menangani, ya. Dokter mungkin akan meresepkan obat pereda nyeri untuk meringankan rasa sakitnya.

Seperti apa hasil cabut gigi?

Sejauh ini, enggak ada anjuran atau pantangan setelah cabut gigi. Dokter juga memperbolehkan saya untuk menyikat gigi dan kumur-kumur seperti biasa.

Yang terpenting, jika ada rasa tidak nyaman berkelanjutan atau efek samping yang terus mengganggu, saya dianjurkan untuk segera konsultasi ke dokter gigi.

Hasil cabut gigi bisa dilihat dari gambar berikut, ya. Berkat dokter yang terampil, proses cabut gigi berjalan lancar, padahal dilakukan saat pakai behel yang tentunya butuh effort lebih besar untuk mencabut gigi.

Saya suka dengan pelayanan HDmall terhadap customer seperti saya. Tim CS-nya sangat membantu saya dalam membuat jadwal dengan pihak klinik. Saya pun enggak perlu repot telepon atau pergi ke klinik hanya untuk booking jadwal karena ini sudah ditangani oleh tim CS HDmall.

Selain itu, biaya cabut gigi yang ditawarkan cukup terjangkau. Dibandingkan dengan beli langsung di klinik, tentu akan dapat harga normal. Kalau bisa, sih, diskon-diskon ini dipertahankan, bahkan lebih banyak lagi diskonnya.

Harapan saya, semoga semakin banyak pelanggan yang pakai layanan HDmall dan semakin banyak klinik yang bekerja sama dengan HDmall di berbagai kota. Semoga nanti ada diskon tambahan khusus pelanggan juga, ya, biar makin murah harganya.

Rekomendasi artikel dari HDmall.id