USG Mammae: Manfaat dan Prosedur Pemeriksaan Payudara


USG Mammae

Klik link di bawah ini untuk mempermudah menemukan informasi yang mau kamu simak:

Buka

Tutup

USG mammae adalah prosedur pemeriksaan payudara menggunakan teknologi gelombang suara ultrasonik. USG mammae atau USG payudara bertujuan untuk melihat permukaan dalam payudara termasuk jaringan dan struktur payudara serta mendeteksi berbagai gangguan atau bentuk kelainan pada payudara.

Manfaat USG mammae

USG mammae biasanya dilakukan sebagai bentuk pemeriksaan payudara lanjutan setelah dokter menemukan adanya benjolan mencurigakan pada payudara atau kelainan lain melalui pemeriksaan fisik payudara serta mammografi. 

Pemeriksaan payudara dengan USG mammae juga umum dilakukan jika terdapat hal berikut:

  • Perubahan tekstur pada puting atau kulit payudara
  • Keluarnya cairan dari puting payudara
  • Terasa lembut atau nyeri di area payudara

USG mammae (breast ultrasound) dapat membantu mencari tahu ukuran dan lokasi benjolan yang ada pada payudara. Selain itu, USG mammae juga digunakan untuk menentukan jenis benjolan payudara, apakah disebabkan oleh kista (cairan) ataupun tumor (jaringan padat) yang berisiko menjadi tanda gejala kanker payudara.

Prosedur USG mammae pada pemeriksaan payudara

Prosedur USG mammae atau ultrasonografi akan berlangsung sekitar 15-30 menit di ruang radiologi dan pasien akan diminta berbaring miring sembari mengangkat lengan ke atas kepala. Hasil pemeriksaan USG mammae berupa gambar payudara bagian dalam akan muncul di layar monitor. 

Penggunaan teknologi gelombang suara frekuensi tinggi pada USG mammae bekerja secara khusus untuk memeriksa kondisi payudara terutama jika ada benjolan pada payudara. Pemeriksaan USG payudara tidak akan menimbulkan rasa sakit, hanya sedikit nyeri ketika alat USG ditekan pada bagian payudara yang mengalami gangguan.

Di awal pemeriksaan, bagian payudara akan dioleskan gel yang berfungsi untuk melancarkan pancaran gelombang suara untuk bergerak melewati jaringan payudara. Kemudian, alat transduser yang memancarkan gelombang suara akan digerakkan untuk merekam kondisi payudara dan menampilkan gambar payudara.

Setelah proses pemeriksaan payudara selesai, sisa gel pada payudara tersebut akan dibersihkan dan menjadi tanda prosedur USG mammae sudah selesai. Hasil pemeriksaan USG mammae berupa gambar payudara yang disebut ultrasonogram tersedia dalam warna hitam dan putih.

Ketika terdapat benjolan pada payudara, maka warna yang ditampilkan akan terlihat lebih gelap. Namun, itu tidak selalu menjadi tanda penyakit kanker payudara melainkan suatu kondisi tertentu yang pastinya akan dijelaskan lebih detil oleh dokter.

Penyebab benjolan payudara lainnya:

  • Fibroadenoma
  • Papiloma intraductal 
  • Payudara fibrokistik
  • Nekrosis lemak payudara
  • Kista payudara

Jika hasil pemeriksaan USG payudara masih dirasa samar, dokter mungkin akan merekomendasikan jenis pemeriksaan payudara lainnya. MRI dan biopsi payudara seringkali menjadi opsi pemeriksaan lanjutan untuk memastikan apakah benjolan tersebut bersifat jinak atau ganas yang berpotensi menjadi kanker.

Untuk memeriksa kondisi payudara yang dicurigai mengalami kelainan tertentu, ada sejumlah cara yang bisa dilakukan, di antaranya mammografi (mammogram), USG mammae, MRI payudara, hingga biopsi payudara. Namun, apa sih perbedaan USG mammae dan mammografi?

Perbedaan USG mammae dengan mammografi

Jika USG mammae bekerja dengan menggunakan gelombang suara (ultrasound), maka mammografi dilakukan dengan teknologi sinar X (X-ray). Pemeriksaan mammografi umumnya digunakan sebagai cara deteksi dini kanker payudara pada tahap pencegahan, sedangkan USG mammae lebih banyak dilakukan ketika sudah adanya benjolan atau tanda tak biasa pada payudara.

Selain perbedaan itu, pemeriksaan payudara dengan mammografi biasanya dilakukan pada wanita usia 35-40 tahun ke atas. Sedangkan metode USG mammae biasanya dipilih dokter untuk wanita muda di bawah usia 25-30 tahun, pengguna implan payudara, serta ibu hamil ataupun menyusui karena dirasa lebih aman sekaligus untuk mengurangi paparan tinggi radiasi.

Buat kamu yang memerlukan pemeriksaan payudara atau tes kanker, booking saja paketnya dengan mudah via HDmall.id. Ada beragam paket yang bisa dipilih sesuai kebutuhan dan kondisimu dengan harga, mulai dari Rp900.000.

Informasi lengkap seputar pemeriksaan kanker bisa kamu tanyakan ke customer service HDmall.id. Tim kami siap membantu memberikan rekomendasi paket perawatan terbaik berdasarkan kebutuhan, budget, dan lokasimu.

Baca juga artikel lain seputar pemeriksaan payudara:

Referensi

Buka

Tutup