Jenis dan Kisaran Harga Gigi Palsu Lepasan yang Bagus


Gigi Palsu Lepasan

Klik link di bawah ini untuk mempermudah menemukan informasi yang mau kamu simak:

Buka

Tutup

Gigi palsu lepasan bisa menjadi pilihan tepat buat kamu yang mengalami kehilangan gigi akibat gigi tanggal. Berbeda dengan gigi palsu permanen, seperti crown gigi atau implan gigi, pemakaian gigi palsu lepasan bisa dilepas-pasang dengan mudah, lho. 

Apa saja jenis gigi palsu lepasan? Yuk, simak beragam hal yang perlu dipertimbangkan sebelum menggunakan gigi palsu lepasan beserta kisaran harga gigi palsu lepasan di artikel berikut ini.

Apa itu gigi palsu lepasan?

Gigi palsu lepasan atau disebut juga gigi tiruan merupakan alternatif solusi untuk menggantikan gigi yang copot setelah cabut gigi. 

Gigi palsu sendiri lebih banyak digunakan oleh para lansia, meski begitu siapa pun yang mengalami kehilangan gigi disarankan untuk melakukan pemasangan gigi palsu. 

Jika pemasangan gigi palsu permanen, seperti crown gigi, bridge gigi, maupun implan gigi cenderung lebih mahal, maka gigi palsu lepasan justru dinilai lebih praktis karena bisa dilepas-pasang dengan mudah dan harga gigi palsu lepasan jauh lebih terjangkau.

Untuk menggantikan gigi yang tanggal baik di rahang atas maupun rahang bawah, kamu bisa menyesuaikannya dengan pemakaian gigi palsu sebagian atau gigi palsu lengkap. Hal ini akan bergantung dari berapa banyaknya jumlah gigi palsu yang kamu butuhkan.

Manfaat gigi palsu lepasan pun tak hanya soal penampilan atau estetika saja, melainkan untuk mengembalikan fungsi gigi, terutama membantu proses mengunyah makanan dan berbicara. Pemasangan gigi tiruan juga penting untuk membantu mencegah pergeseran gigi ke ruang gigi yang kosong.

Jenis gigi palsu lepasan

Gigi palsu lepasan bisa dibedakan dari jenis bahan yang digunakan, yaitu bahan akrilik, metal, serta bahan fleksibel seperti Valplast dan Thermosens. 

Selain itu, ada pula plat Lucitone dan Bioton yang juga termasuk gigi palsu fleksibel. Pemilihan bahan dan jenis gigi tiruan ini bisa disesuaikan dengan kondisi gigi yang kamu miliki, ya. 

Berikut ini jenis gigi palsu lepasan:

1. Gigi palsu lepasan bahan metal 

Gigi palsu lepasan ini menggunakan plat dan kaitan kawat berbahan metal sebagai penyangga pada gigi asli di sekitarnya. 

Namun, gigi tiruan metal ini sudah cukup jarang digunakan karena dianggap kurang menarik secara tampilan estetika akibat adanya pemakaian kawat. Harganya pun cenderung lebih mahal daripada bahan akrilik.

Kelebihan gigi palsu lepasan metal:

  • Gigi palsu tergolong kuat karena berbahan metal

Kekurangan gigi palsu lepasan metal:

  • Penggunaan gigi palsu mudah terlihat
  • Sulit diperbaiki kembali ketika rusak

2. Gigi palsu lepasan bahan akrilik

Gigi palsu lepasan berbahan dasar akrilik dapat menjadi pilihan untuk menggantikan gigi yang tanggal. Gigi tiruan dengan menggunakan plat akrilik ini memiliki warna senada dengan gusi.

Sayangnya pemakaian kawat yang berguna untuk mengaitkan gigi palsu dengan gigi asli justru cenderung membuat rasa kurang nyaman ketika dipakai.

Kelebihan gigi palsu lepasan akrilik:

  • Gigi palsu akrilik memiliki bahan yang lebih tebal
  • Penggunaan kawat memberi daya cengkram yang kuat dan tidak mudah bergeser
  • Harga gigi tiruan akrilik paling murah daripada bahan gigi palsu lain

Kekurangan gigi palsu lepasan akrilik:

  • Gigi palsu rentan retak atau patah

Gigi Palsu Lepasan

3. Gigi palsu lepasan Valplast 

Serupa dengan gigi palsu akrilik, gigi tiruan jenis valplast ini memiliki warna mirip gusi. Bedanya, gigi palsu lepasan Valplast bersifat sangat lentur dan tipis sehingga nyaman digunakan. 

Gigi palsu lepasan Valplast tidak memerlukan kawat sebagai penyangga ke gigi asli. Namun, pemakaiannya hanya diperuntukkan khusus untuk menggantikan 1-2 gigi saja.

Kelebihan gigi palsu lepasan Valplast:

  • Gigi palsu memiliki bahan yang fleksibel dan tipis
  • Gigi palsu lepasan yang nyaman dipakai dan tahan lama

Kekurangan gigi palsu lepasan Valplast:

  • Gigi palsu lebih mudah longgar dan sulit diperbaiki
  • Hanya bisa digunakan untuk 1-2 gigi yang tanggal

4. Gigi palsu lepasan Thermosens

Gigi tiruan lepasan plat Thermosens termasuk bahan gigi palsu yang bagus dan nyaman digunakan. Mirip dengan Valplast, gigi palsu lepasan Thermosens terbuat dari bahan yang sangat kuat, mudah dibersihkan, dan tidak mudah patah. 

Jenis gigi palsu lepasan yang satu ini mampu menggantikan sejumlah gigi yang hilang sekaligus. Memiliki struktur yang lebih kaku, beban gigi palsu akan terdistribusi lebih merata antara gigi palsu Thermosens itu sendiri dengan sisa gigi asli dan jaringan pendukungnya.

Kelebihan gigi palsu lepasan Thermosens:

  • Gigi palsu dengan bahan yang kuat dan fleksibel
  • Cocok untuk menggantikan beberapa gigi sekaligus
  • Penggunaan gigi palsu bisa bertahan selama 5-10 tahun
  • Gigi tiruan tidak mudah berubah warna

Kekurangan gigi palsu lepasan Thermosens:

  • Harga gigi palsu Thermosens cenderung lebih mahal daripada bahan lain

Cara merawat gigi palsu lepasan

Sama seperti gigi asli, gigi palsu lepasan juga perlu dijaga kebersihannya agar gigi palsu dapat bertahan lama dan nyaman digunakan. 

Berikut ini beberapa tips yang perlu diperhatikan saat menggunakan gigi palsu lepasan:

  • Bersihkan gigi palsu lepasan dengan sikat gigi dan rendam ke cairan pembersih gigi 
  • Hindari makanan yang bersifat lengket dan keras untuk mencegah kerusakan pada gigi
  • Hindari konsumsi minuman panas yang dapat menyebabkan gigi palsu melengkung
  • Gunakan lem perekat khusus untuk memperkuat tempelan antara gigi palsu lepasan dan gusi
  • Lakukan pemeriksaan rutin ke dokter gigi untuk memantau kondisi gigi palsu lepasan

Tanda gigi palsu lepasan bermasalah

Meski sudah menggunakan bahan gigi palsu yang bagus, beberapa kondisi tertentu mungkin mengharuskan kamu berkonsultasi ke dokter untuk memperbaiki atau menyesuaikan kembali pemakaian gigi palsu. 

Berikut ini beberapa tanda gigi palsu lepasan kamu bermasalah dan perlu diperbaiki:

  • Terdapat retakan pada gigi palsu
  • Sulit mengunyah dan berbicara dengan nyaman
  • Merasa kurang nyaman karena longgar atau tidak pas di mulut

Selain itu, apabila gigi palsu yang kamu gunakan terasa tidak nyaman atau menimbulkan masalah, seperti bau mulut, gusi berdarah, atau kerusakan gigi lainnya, kamu juga harus memberitahu dokter.

Perbedaan gigi palsu lepasan dan gigi palsu permanen

Selain gigi palsu lepasan, ada pula jenis gigi palsu lainnya, yakni gigi palsu permanen. Meski keduanya sama-sama merupakan pilihan gigi palsu yang dapat mengembalikan fungsi gigi dan melengkapi susunan gigi, beberapa hal berikut mungkin bisa kamu pertimbangkan sebelum memilih jenis gigi palsu mana yang cocok untukmu.

Perbedaan gigi palsu lepasan dan gigi palsu permanen:

  • Ketahanan gigi palsu. Gigi palsu lepasan umumnya bisa bertahan dalam waktu 5-10 tahun, sedangkan gigi palsu permanen cenderung lebih tahan lama dan bisa dipakai hingga 15 tahun
  • Kemudahan cara perawatan. Gigi palsu lepasan cenderung lebih mudah dibersihkan dibandingkan gigi palsu permanen karena bisa dilepas-pasang. Namun, jika perawatannya tidak tepat, bukan tidak mungkin dapat menyebabkan infeksi bakteri
  • Harga gigi palsu. Gigi palsu lepasan memiliki harga yang lebih terjangkau daripada harga gigi palsu permanen. Hal ini dikarenakan proses pemasangan gigi palsu permanen agak lebih kompleks dan memerlukan waktu lebih lama

Gigi palsu lepasan mana yang tepat buat saya?

Setiap gigi palsu lepasan memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Sebelum memutuskan gigi palsu lepasan mana yang cocok untukmu, pertimbangkan pula bahan gigi palsu yang bagus digunakan serta harga gigi palsu yang cocok dengan kantongmu. 

Kamu juga perlu berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter gigi agar pemasangan gigi palsu lepasan bisa berjalan lancar dan sesuai dengan kondisi gigi yang kamu miliki. 

Agar gigi palsu lepasan awet digunakan dalam waktu yang lama, pastikan untuk menjaga kebersihan gigi dan rutin melakukan pemeriksaan ke dokter gigi, ya.

Berapa harga gigi palsu lepasan?

Harga gigi palsu lepasan bisa berbeda-beda, tergantung jumlah gigi dan bahan gigi palsu yang digunakan. Namun, jangan khawatir. Kamu bisa langsung pesan paket gigi palsu lepasan di HDmall. Dapatkan harga gigi palsu lepasan yang terjangkau di klinik gigi terdekat, mulai dari Rp520.000.

Nikmati pula promo menarik dan kemudahan cara pembayaran melalui program cicilan hingga 12 bulan. Jika masih ada pertanyaan seputar pemasangan gigi palsu, tim customer service HDmall siap membantu memilihkan paket yang sesuai dengan kebutuhan, budget, dan lokasi kamu.

Baca juga artikel lain seputar pemasangan gigi palsu:

Referensi

Buka

Tutup